Dulu Resah, Sekarang Sumringah, Warga Molosipat Utara Tak Perlu Was-was Jika Hujan

PORTAL POHUWATO – Warga di Desa Molosipat Utara, Kecamatan Popayato Barat patut tersenyum. Pasalnya, warga desa tidak lagi was-was akan datangnya banjir disertai material pasir dan batu, yang acap kali menerjang jalanan desa saat musim penghujan. Sebab, Desa tersebut berada tepat di bawah kaki gunung


Menagatasi hal itu, belum lama ini, Pemerintah Kabupaten Pohuwato, melalui Dinas PUPR, baru merampungkan proyek pekerjaan saluran air.


Ini ditandai dengan peninjauan yang dilakukan oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, didampingi Kadis PUPR, Risdiyanto Mokodompit, pad Rabu (04/01/2023).

 

Menurut bupati, warga yang bermukim di kaki gunung Desa Molosipat Utara sering mengeluhkan material yang masuk ke rumah mereka bila musim penghujan. Sehingga untuk mengamankan kondisi tersebut, dibuatlah saluran air.


“Keberadaan saluran ini jelas Bupati Saipul tidak lain untuk memuluskan jalan air beserta material ke plat duiker yang selanjutnya menuju sungai. Saya berharap saluran tersebut bisa dijaga dan dirawat bersama terutama kebersihannya, sehingga memudahkan air keluar bersama material dan tidak lagi masuk ke rumah warga,” kata Saipul.


“Dengan adanya saluran ini, warga sekitar sudah tidak perlu khawatir lagi, karena air yang disertai material lainnya sudah masuk ke saluran yang tinggi dan lebar itu,” tutupnya. (Tim Portal)

 

Terminal