Dipimpin Wabup Suharsi, 7 Kepsek SD dan 14 SMP di Pohuwato Ikuti Sertijab

PORTAL POHUWATO – Sebanyak 21 Kepala Sekolah (Kepsek), terdiri dari 7 Kepsek SD, dan 14 Kepsek SMP, mengikuti kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) yang dipimpin oleh Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, pada Jumat (13/1/2023).


Bertempat di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Pohuwato, Sertijab ini turut disaksikan oleh Asisten Administrasi Umum, Rusmiati Pakaya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ikbar AT. Salam, serta Kepala BKPSDM Pohuwato diwakili Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Aparatur dan Penilaian Kinerja, Sarlina Labaco.


Sertijab diawali dengan penandatanganan berita acara sertijab secara simbolis kepada 4 pejabat fungsional Kepala Sekolah, dan 2 pejabat struktural.


“Meski sudah dilantik tapi belum dilakukan serah terima jabatan maka yang bersangkutan belum resmi menduduki jabatan baru, sehingganya dengan sertijab ini maka pejabat yang baru sudah bisa menempati atau menduduki jabatan yang dipercayakan kepadanya,”jelas Suharsi Igirisa dalam sambutannya.


Tak lupa, orang nomor dua di Pohuwato itu berpesan kepada seluruh jajaran kepala sekolah yang baru saja dilantik, agar dapat bekerja dengan baik, serta senantiasa memacu kinerja dalam mencapai kualitas dan mutu pendidikan di Kabupaten Pohuwato, menjadi lebih baik. (Tim Portal)

Terminal